Perayaan lomba 17 Agustus-an merupakan tradisi tahunan yang dilakukan oleh rakyat Indonesia untuk menyambut Hari Kemerdekaan RI. Kali ini SMK Hang Tuah 1 Jakarta juga mengikuti tradisi tahunan ini.
Karena acara ini bersamaan dengan perayaan kemerdekaan kita, maka SMK Hang Tuah 1 memutuskan harusada satu hari kegiatan yang isinya berkaitan dengan perayaan kemerdekaan tersebut. Kegiatan perlombaan tersbut diadakan hari Selasa, 20 Agustus 2019. Dalam lomba tersebut diikuti oleh guru-guru maupun siswa sehingga acaranya sangat meriah. Kami berlomba bersama dan bersenang-senang bersama antara guru dan murid sehingga ada kedekatan batin dan kekompakan di dalam SMK Hang Tuah 1 Jakarta. Dalam kegiatan tersebut terdapat banyak lomba yang diadakan meliputi:
1. Futsal – siswa & guru, karyawan
2. Balap Karung+Helm – siswa & siswi
3. Krupuk – siswa/i
4. Tarik sarung – siswa/siswi
5. Joget Balon – siswa/siswi
6. Selfie Nostalgia 1945 – siswa/siswi & bapak/ibu, karyawan guru
7. Panjat Pinang – siswa perangkatan 2 tim/ 1 tim 5 pesert
8. Tumpeng – Tiap Kelas ( termahal Rp. 500.000,- )
06.30 – 07.30 Dari lomba-lomba tersebut diumumkan pemenangnya pada hari Kamis, 22 Agustus 2019 pada saat setelah apel dan diberikan oleh manajemen sekolah kepada siswa-siswi yang menang dan mendapatkan hadiah yang sangat menarik.
Kontributor: Mely